Tidak dapat dipungkiri bahwa dalam rangka mempersiapkan Akreditasi Internasional, beberapa Departemen yang berada di lingkungan IPB masih menemui kendala. Untuk mengatasi hal tersebut, telah dilakukan sosialisasi dan penjelasan tentang proses dan persiapan ke arah Akreditasi Internasional pada hari Selasa, 5 Mei 2009 pukul 13.00 – 15.00 WIB di Ruang Sidang Rektor.
Acara bertajuk Berbagi Pengalaman dalam Persiapan Akreditasi Internasional ini dihadiri oleh para Ketua Departemen atau yang mewakili. Pembicara adalah dari program studi/mayor pemenang PHKI Akreditasi Internasional yaitu Fakultas Kedokteran Hewan (FKH), Departemen Teknologi Industri Pertanian (TIN) serta Departemen Ilmu dan Teknologi Pangan (ITP) dari Fakultas Teknologi Pertanian. Ketiga Pembicara masing-masing adalah Dr. Nastiti Kusumorini (FKH), Prof. Dr. Ir. Nastiti Siswi Indrasti (TIN) dan Dr. Ir. Dahrul Syah, M.Sc.Agr (ITP). Sedangkan yang bertindak sebagai moderator adalah Kepala KMM yaitu Dr. Ir. Agus Purwito, M.Sc.Agr.
Masing-masing pembicara diberikan waktu presentasi sekitar 20 menit yang kemudian dilanjutkan sesi tanya jawab. Diharapkan melalui acara ini para penyelenggara akademik di departemen menjadi lebih paham dalam mempersiapkan dokumen-dokumen untuk proses Akreditasi Internasional.
Materi dari masing-masing pembicara dapat diperoleh di Kantor Manajemen Mutu.